SURVEI PASAR HORTIKULTURA

Pasar atau market merupakan sebuah tempat bertemunya pembeli dengan penjual guna melakukan transaksi ekonomi yaitu untuk menjual atau membeli suatu barang dan jasa atau sumber daya ekonomi dan berbagai faktor produksi yang lainnya. Pada umumnya, pengertian pasar tidak menunjuk ke sebuah lokasi ataupun tempat-tempat tertentu, hal ini karena pasar tidak memiliki batas geografis. Adanya sistem jaringan komunikasi modern dapat meniadakan hambatan atau batasan-batasan geografis, sehingga dapat memungkinkan penjual dan pembeli bertransaksi tanpa harus saling melihat wajah satu sama lain.

Pengertian pasar yang kita bahas disini lebih menitik beratkan ke arti ekonomi yaitu untuk transaksi jual dan beli. Dalam ilmu ekonomi, pengertian pasar yaitu sebagai besarnya permintaan serta penawaran pada jenis barang atau jasa tertentu. Pengertian pasar merupakan permintaan serta penawaran secara keseluruhan untuk jasa dan barang tertentu.

Survei pasar adalah sesuatu yang sangat penting dalam bisnis sebab dengan survei pasar akan diketahui apa saja yang diperlukan pasar atau masyarakat dan juga mengetahui para pesaing bisnis. Dengan diketahuinya apa saja yang dibutuhkan oleh pasar dan juga pesaing yang ada dapat membuat produk ataupun jasa yang sesuai dengan pasar dan dapat membuat produk atau jasa dapat bersaing di pasaran.

Dengan survei pasar dapat diketahui pula siapa saja yang membutuhkan produk atau jasa yang ditawarkan, dimana produk atau jasa tersebut di butuhkan,dan kualitas produk seperti apa yang dibutuhkan para konsumen. Dan dapan juga diketahui seberapa besar permintaan dan potensi permintaan, kapan permintaan tersebut memuncak dan kapan permintaan tersebut menurun dari konsumen.

Sabtu, 9 September 2017 kami melakukan perjalanan (85 km) 1 jam 57 menit  ke arah timur menuju jl. Penajam – Kuaro Pasar Babulu Darat, Babulu, Kabupaten Penajam Paser Uatara, Kalimantan Timur dan Selasa, 19 september 2017 kami juga melangkah selama 2 jam 56 menit (121 km) menuju barat daya jl. Tanjung – Kuaro menuju Pasar Tanjung, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan. Dengan mengunakan mobil Pak Samsulianto (40 thn) petani hortikultura dan pelaku transaksi jual beli produk tani hortikultura di pasar local Batu Kajang.

Sesampainya kami di sana suasana pasar langsung menyapa, untuk langsung melakuan tugas kami menghampiri penjual yang bernama Milawaty (30 thn) sudah 5 thn dia berjualan di pasar tersebut dengan komoditi utamanya Kubis, Sawi putih, Timun, Terong dan Wortel. Sayuran tersebut dia dapat dari petani local sekitaran Babulu dan Buk Sri (32 thn) yang juga berjualan sejak merantau 10 thn yang lalu sama keluarganya dia memilik komiditi utama Cabe keriting, Cabe rawit, Tomat, Buncis dan Kacang panjang.

Hampir disetiap pasar kebutuhan akan produk hortikultura sangat tinggi terbuti setiap komoditi sayur bisa diserap pasar yang kita survey, untuk itu bukan menjadi halangan lagi bagi petani untuk mengeluh terkait pemasaran produk hortikultura. Yang menjadi tantantanganya sejauhmana petani bisa memenuhi permintaan pasar dengan menanam komoditi tanaman sayuran yang beragam, berkualitas, dengan jumlah yang banyak. Semangat pagi..(RAZ)

By |2017-09-09T06:00:57+07:009 September 2017|

About the Author: