PELATIHAN LK3 DAN 5R DAPUR PRODUKSI

Batu Kajang,  13 Februari 2023 Lembaga Pengembangan Bisnis Pama Daya Taka kembali melaksanakan program pelatihan untuk UMKM Mitra Binaan. Program pelatihan kali ini mengangkat tema mengenai LK3 dan 5R dapur produksi. Program ini sebagai kelanjutan dari program yang sudah dilaksanakan sebelumnya yang merupakan  bentuk  pembinaan UMKM Mitra untuk mendorong UMKM mengembangkan bisnis yang sedang dijalankan saat ini.

Program pelatihan LK3 dan 5R bagi UMKM Mitra dirasa sangat perlu untuk dilaksanakan khususnya bagi UMKM di bidang kuliner, karena banyaknya aktivitas yang dilakukan di dapur produksi dan dengan durasi waktu yang cukup lama, hal ini tentu perlunya meningkatkan kesehatan dan keselamatan kerja pada saat melakukan proses produksi, selain itu budaya kerja 5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat dan Rajin) tentu dibutuhkan untuk mempermudah dan menunjang jalannya proses produksi. Albert Yuan Wijaya dan Shafira Azura Restiana yang merupakan Karyawan PT. Pamapersada Nusantara selaku narasumber pada program pelatihan kali ini memaparkan banyak hal mengenai keselamatan kerja dan 5R pada dapur produksi. Pada sesi pertama narasumber menyampaikan mengenai Budaya Kerja 5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, dan Rajin) merupakan suatu metode penataan dan pemeliharaan wilayah kerja secara intensif yang berasal dari Jepang yang dikenal dengan 5S yang digunakan oleh manajemen dalam usaha memelihara ketertiban, efisiensi, dan disiplin di lokasi kerja sekaligus meningkatan kinerja. Pada sesi selanjutnya narasumber menjelaskan mengenai keselamat kerja pada dapur produksi, salahsatunya pentingnya tersedia Apar  pada setiap dapur produksi sebagai antisipasi jika terjadi percikan api di area produksi. UMKM juga harus menempatkan peralatan produksi dengan mempertimbangkan keamanan dan keselamatan kerja serta khususnya peralatan yang menggunkan mesin.

Pelatihan ini diikuti oleh 29 UMKM peserta yang  berasal dari dua kecamatan yaitu Kecamatan Batu Sopang dan Kecamatan Muara Samu. UMKM yang mengikuti program ini merupakan pelaku usaha dibidang kuliner mulai dari produk kering dalam kemasan hingga produk basah serta aneka roti. Pengetahuan mengenai keselamatan kerja dan 5R ini tentu menjadi hal yang baru dan penting untuk selanjutnya mereka terapkan dalam bisnis yang saat ini dijalankan. Hal tersebut tentu menjadi salah satu upaya meningkatkan dan mengembangkan usaha yang dijalankan sehingga dapat terus naik kelas dan mandiri. Bayu Handoko selaku Sect. Head Csr dalam sambutannya menyampaikan UMKM harus tetap semangat dalam menjalankan kegitan bisnis yang sedang digeluti saat ini, pelaku usaha juga wajib mengupdate informasi dalam rangka menunjang bisnis yang dijalankan. Bayu menyampaikan beberapa program yang telah dan akan dijalankan selanjutnya merupakan bentuk perhatian PT. Pamapersada Nusantara untuk mensupport UMKM Mitra dalam mengembangkan usahanya. Diakhir sesi sambutan bayu juga terus mengingatkan pelaku usaha untuk terus melakukan inovasi agar UMKM siap menghadapi perkembangan dunia bisnis di era saat ini.

Misran, SE selaku camat batu sopang dalam sambutannya mendukung dan memberi apresiasi positif terhadap program-program LPB Pama Daya Taka dalam rangka menghantarkan UMKM untuk terus maju dan berkembang. Beliau berpesan kepada pelaku usaha agar memaksimalkan dan menyerap informasi yang didapat dari program pelatihan kali ini serta melakukan penerapan dalam bisnis yang dijalankan.

Semoga dengan adanya program pelatihan LK3 dan 5R ini dapat meningkatkan pengetahuan dan Kompetensi UMKM yang bertujuan pada kemajuan usaha yang sedang dijalankan saat ini. Peningkatan pengetahuan dan kompetensi UMKM mitra LPB Pama Daya Taka tentu tidak terlepas dari dukungan banyak pihak khususnya PT. Pamapersada Nusantara dan Pemerintah Kecamatan yang memberikan support penuh terhadap program yang dijalankan. Tetap semangat UMKM Mitra dalam mengembangkan bisnis sehingga dapat terus naik kelas dan mandiri.

 

 

By |2023-03-02T09:25:37+07:002 Maret 2023|

About the Author: