Pelatihan Pemijahan Ikan Lele

Menjalankan kegiatan bisnis perikanan air tawar khususnya  ikan lele pada langkah awal tentu tidak terlepas dari hal pemijahan. Dengan berdasar inilah Lembaga Pengembangan Bisnis Pama Daya Taka mengadakan Program Pelatihan Pemijahan Ikan Lele agar pelaku bisnis perikanan dapat menjalakan bisnisnya dengan baik dan maksimal. Selain itu dengan melihat kondisi beberapa pelaku usaha perikanan yang berada di Kecamatan Batu Sopang dan Muara Samu dalam menjalankan bisnis perikanannya masih harus mengambil bibit dari luar daerah seperti Kambitin (Tabalong- Kalimantan Selatan) dan sebagian di Balikpapan, pelatihan pemijahan tentu sebagai salah satu solusi terhadap kondisi yang dialami oleh pembudidaya.

Pada program pelatihan kali ini Siti Aysah selaku narasumber pada sesi awal menjelaskan proses pemijahan dan standarisasinya,mulai dari peralatan yang digunakan, proses pemilihan indukan, standar kedalam air pemberokan dan kolam pemijahan. Pada sesi kedua seluruh peserta diajak praktek langsung dalam menerapkan matere-materi yang disampaikan, mulai dari penyuntikan ovaprim, pembuatan kakaban hingga pengambilan kelenjar hipofisa pada ikan lele. Pemijahan semi buatan merupakan metode yang digunakan pada pelatihan kali ini yaitu indukan jantan dan betina dan jantan matang kawin dipijahkan dengan diberikan rangsangan hormonal, selanjutnya pasangan induk yang ingin dipijahkan dilepas kedalam wadah pemijahan agar indukan tersebut memijah sendiri.

 

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 27 Maret 2021 dan melibatkan 14 UKM yang berasal dari kecamatan Batu Sopang dan Kecamatan Muara Samu, dengan mengambil lokasi di kolam pembesaran Bapak Syufuan Hadi atau yang lebih akrab dipanggail pa Jaya. Syufuan Hadi yang sudah sejak tahun 2019 menekuni bisnis perikanan menyampaikan sangat senang dengan adanya program ini dan semakin menambah pengetahuan khususnya cara pemijahan dalam menjalankan bisnis perikanannya, “bukan hanya sebatas teori tetapi juga langsung praktek dengan ini saya semakin paham” ucapnya.

Hendra Kusuma Putra selaku CSR PT. Pamapersada Nusantara site Kideco dalam sambutannya memberikan semangat positif terhadap seluruh peserta program pelatihan serta memberikan gambaran mengenai potensi bisnis perikanan lele untuk menjadi salah satu sektor bisnis yang dapat dikembangkan guna memberikan nilai tambah ekonomi bagi masyarakat.

Bukan hanya sebatas memberikan program pelatihan pemijahan ikan saja, Lembaga Pengembangan Bisnis Pama Daya Taka juga akan memberikan pendampingan lanjutan terhadap UKM peserta program, sebagai bentuk tindak lanjut dan memberikan pemahaman dalam setiap proses tahapannya. Terimakasih kepada semua pihak yang terlibat dalam mensukseskan program kali ini, semoga bisnis perikanan kedepannya dapat lebih maju dan berkembang.

By |2021-03-29T14:29:08+07:0029 Maret 2021|Tags: |

About the Author: